Google mempunyai misi untuk memberikan pengalaman pencarian di Internet yang terbaik
dengan mewujudkan informasi dunia yang mudah diakses dan bermanfaat. Google, pembuat mesin pencarian terbesar di dunia, menawarkan kecepatan, kemudahan pencarian informasi di internet. Dengan mengakses lebih dari 1.3 milyar halaman web, Google mengantarkan hasil yang relevan dengan semua pemakai di seluruh dunia kurang dari setengah detik. Sampai hari ini, Google telah merespon lebih dari 100 juta permintaan pencarian dalam sehari. Dua mahasiswa Ph.D. dari Stanford, Larry Page dan Sergey Brin, mendirikan Google tahun 1998. Perusahaan pribadi itu mengumumkan pada bulan Juni 1999 bahwa perusahaan itu telah memiliki sumber pendanaan sebesar $25 juta. Sumber pendanaan perusahaan meliputi Kleiner Perkins Caufield & Byers dan Sequioa Capital. Google menyajikan layanan melalui situs publik miliknya, www.google.com. Perusahaan juga menawarkan solusi pencarian web secara co-branded untuk para penyedia informasi.
Tentang Teknologi Google
Teknologi pencarian Google yang inovatif dan tata muka pemakainya yang elegan menempatkan Google pada posisi yang jauh berbeda dari mesin pencarian generasi pertama yang tersedia saat ini. Dibandingkan dengan hanya menggunakan teknologi kata kunci atau metasearch, Google memakai teknologi terbaru PageRank yang sedang dipatenkan, teknologi ini menjamin informasi-informasi yang terpenting akan ditampilkan dahulu.
PageRank menampilkan pengukuran yang objektif mengenai tingkatan halaman web dan diukur
dengan cara menyelesaikan sebuah persamaan dengan 500 juta variabel dengan lebih dari 2 milyar kondisi. PageRank menggunakan struktur keterkaitan yang sangat luas seperti dalam sebuah struktur organisasi. Pada intinya, Google menginterpretasikan sebuah keterkaitan dari Halaman A ke Halaman B sebagai sebuah "suara" oleh Halaman A untuk Halaman B. Google menilai pentingnya halaman web berdasarkan perolehan suara yang diperoleh. Google juga menganalisa halaman yang memberikan suara. Metode-metode pencarian Google yang otomatis dan kompleks tidak membolehkan adanya gangguan dari manusia. Tidak seperti mesin pencari yang lain, Google disusun agar tak seorangpun dapat membeli "tempat yang lebih tinggi" di hasil pencarian atau mengubah hasil pencarian untuk tujuan komersial. Pencarian Google adalah pencarian yang jujur dan obyektif dalam mencari website yang bermutu tinggi dengan cara yang mudah.
Tim Manajemen Google
Ketua dan CEO, Dr. Eric E. Schmidt
Larry Page, Pendiri & Presiden, produk
Sergey Brin, Pendiri & Presiden, teknologi
Omid Kordestani, Wakil Presiden, Business Development & Sales
Wayne Rosing, Wakil Presiden bidang Engineering
Cindy McCaffrey, Wakil Presiden, Corporate Communications
Joan Braddi, Wakil Presiden, Search Services
Tim Armstrong, Wakil Presiden, Advertising Sales
Urs Hölzle, Google Fellow
Craig Silverstein, Teknologi Direktur
Arti dari Google
Google adalah plesetan dari kata 'googol', yang dipakai oleh Milton Sirotta, keponakan dari ahli matematika Amerika Edward Kasner, untuk menyebutkan angka 1 dan mempunyai 100 angka nol dibelakangnya. Google memakai kata ini dalam menjelaskan misi perusahaan untuk mengorganisasi sedemikian banyaknya informasi yang tersedia di Internet dan didunia ini.
Pencarian Dasar
Untuk memasukkan kueri ke dalam Google, ketikkan saja beberapa kata deskriptif dan tekan tombol 'enter' (atau klik tombol Google Search) untuk mendapatkan daftar hasil yang relevan. Google menggunakan teknik kedekatan kata untuk mencari halaman-halaman yang penting dan relevan dengan pencarian Anda. Sebagai contoh, ketika Google menganalisa suatu halaman, Google melihat halaman-halaman lain yang melink ke halaman tersebut yang menerangkannya. Google juga suka halaman yang di dalamnya mendekati kata-kata yang Anda cari.
Kueri "and" Otomatis
Google hanya memberikan hasil halaman yang mengandung semua kata yang Anda cari. Tidak perlu menggunakan kata "dan". Untuk membatasi lebih jauh, gunakan saja kata-kata yang lebih banyak.
Kata-kata Henti
Google mengabaikan kata-kata dan karakter umum, yang dikenal dengan kata-kata henti. Google secara otomatis mengabaikan kata-kata seperti "http" dan ".com," sebagaimana dengan digit-digit dan huruf-huruf yang berdiri sendiri, karena mereka jarang membantu mempersempit sebuah pencarian, dan dapat memperlambat pencarian. Gunakan tanda "+" untuk memasukkan kata-kata henti dalam pencarian Anda. Pastikan untuk memasukkan spasi sebelum tanda "+". [Anda juga bisa memasukkan tanda "+" dalam frase pencarian.]
Lihat kata-kata pencarian Anda dalam konteks. Setiap hasil pencarian Google mengandung satu atau lebih serapan dari halaman web, yang menunjukkan bagaimana kata-kata pencarian Anda digunakan dalam konteks halaman tersebut.
Stem
Untuk menyediakan hasil yang paling akurat, Google tidak menggunakan pencarian "stem" atau dukungan "wildcard". Dengan kata lain, Google mencari kata-kata persis dengan yang Anda masukkan dalam kotak pencarian. Mencari "googl" atau "googl*" tidak akan memberikan hasil "googler" atau googlin". Jika ragu, cobalah bentuk lain: "airline" dan "airlines," sebagai contoh. Apakah huruf besar atau aksen berpengaruh? Pencarian Google tidak pengaruh dengan huruf besar/kecil. Semua huruf, walau bagaimana diketiknya, akan dianggap huruf kecil. Sebagai contoh, pencarian "google", "GOOGLE", dan "GoOgLe" akan memberikan hasil yang sama. Pencarian Googl secara default tidak sensitif terhadap aksen atau tanda-tanda diakritis. Seperti, [Muenchen] dan [München] akan menemukan halaman yang sama. Jika Anda ingin mendeskriminasikan antara dua kata tersebut, gunakan tanda + seperti [+Muenchen] dan [+München]. Ingin menghapus isi dari index di Google? Google memandang kualitas hasil pencariannya sebagai sebuah prioritas yang sangat penting. Karena itu Google menghentikan pengindeksan halaman di situs Anda hanya jika diminta oleh webmaster yang bertanggungjawab atas halaman tersebut. Kebijakan ini sangat pentung untuk menjamin bahwa halaman-halaman yang tidak tepat dihapus dari indeks kami. Karena Google berkomitmen untuk menyediakan hasil penelusuran yang menyeluruh dan jujur kepada pengguna kami, kami tidak dapat berpartisipasi dalam praktek penyensoran informasi di world wibe web.
Pilihan-pilihan Penghapusan
Pilihan-pilihan penghapusan berikut ini tersedia dan akan mulai aktif pada kali berikut Google 'menjelajahi' situs Anda, yang biasanya dengan periode enam sampai delapan minggu.
Mengganti URL website Anda
Karena 'penjelajah' Google menggabungkan langsung isi suatu halaman dengan URL-nya, adalah tidak mungkin untuk mengubah secara manual URL yang ditampilkan untuk website Anda. URL tersebut akan kami perbaharui kelak pada kunjungan berikutnya ke situs Anda. 'Penjelajah' mengunjungi kembali tiap situs menurut jadwal yang sudah diotomasi, dan kami tidak dapat mempercepat secara manual tanggal di mana situs Anda akan di'jelajahi' kembali. Jika URL website Anda telah berubah sejak terakhir kali kami men'jelajahi'nya, Anda dapat menggunakan Formulir Daftar URL dan metode-metode penghapusan URL yang diterangkan di bawah. Tetapi, formulir pendaftaran URL tidak akan aktif saat itu juga, jadi penggunaan fitur Penghapusan URL akan berpengaruh dengan tidak dapat teraksesnya website Anda dari Google sampai kami 'menjelajahi' situs Anda lagi. Daripada mengajukan perubahan kepada Google, kami merekomendasikan anda untuk meminta situs yang memiliki link ke situs lama anda untuk memperbarui link mereka (agar menunjuk ke situs baru anda). Juga, jangan lupa untuk mengganti isian-isian yang telah anda miliki di direktori Yahoo! dan Open Directory. Yang terakhir, jika situs lama anda di-redirect ke situs baru anda menggunakan HTTP 301 redirect (permanen), crawler kami akan secara otomatis menggunakan URL baru anda. Perubahan yang dilakukan
dengan cara ini akan terefleksi di Google dalam waktu 6-8 minggu.
Hapus website Anda
Jika anda ingin mengecualikan seluruh situs anda atau sebagian (direktori) tertentu dalam server anda dari peng-indeks-an Google, Anda dapat menempatkan sebuah file dengan nama robots.txt pada direktori utama (root) server anda. Untuk mencegah Google atau mesin pencari lain mengindeks situs anda, tempatkan file robots.txt berikut ini pada direktori utama (root) server anda:
User-Agent: *
Disallow: /
Ini adalah protokol standar yang diperiksa oleh hampir semua mesin pengindeks web untuk
mengecualikan suatu server atau direktori web dari pengindeksan. Informasi lebih jauh mengenai robots.txt
dapat ditemui disini: http://www.robotstxt.org/wc/norobots.html.
Catatan: Jika Anda rasa permintaan Anda darurat dan tidak bisa menunggu sampai waktu berikutnya Google menelusuri situs Anda, gunakan sistem penghapus URL otomatis kami. Agar proses otomatis ini dapat bekerja, webmaster Anda harus terlebih dahulu membuat dan menempatkan sebuah file bernama robots.txt pada situs yang dimaksud. Google tidak akan pernah mengikut-sertakan website atau directory dari successive crawls jika ada file yang bernama robots.txt didalam web server root. Jika anda tidak mempunya akses ke level yang lebih tinggi (root level) di dalam server, anda bisa menyimpan file robot.txt dilevel yang sama seperti dengan file yang anda ingin buang. Dengan melakukan ini dan menyimpan melalui automatic URL system, akan menyebabkan kehilangan website anda temporary, selama 90 hari di Google index. (Menyimpan file robot.txt didalam level yang sama akan mengharuskan anda untuk kembali ke URL removal system setiap 90 hari sampai system itu berakhir.)
Menghapus halaman-halaman tertentu Kalau anda tidak menginginkan semua robot melakukan indexing terhadap website anda, maka anda dapat menyimpan meta tag dibawah ini kedalam program HTML anda:
""
Kalau anda tidak menginginkan robots Google's meng-index website anda, sehingga anda mau memakai robots lain, pakailah tag dibawah ini:
""
Informasi tambahan mengenai standard meta tag element tersedia disini:
http://www.robotstxt.org/wc/exclusion.html#meta.
Catatan: Jika Anda rasa permintaan Anda darurat dan tidak bisa menunggu sampai waktu berikutnya
Google menelusuri situs Anda, gunakan sistem penghapus URL otomatis kami. Agar proses otomatis ini dapat bekerja, webmaster Anda harus terlebih dahulu menyisipkan tag-tag meta yang diperlukan pada kode HTML dari halaman yang dimaksud.
Menghapus potongan-potongan (snippets)
Snippet adalah text yang diambil dari halaman website anda dimana semua query di bold. Dari hasil proses ini, pemakai bisa melihat isi dari pencarian (search) yang nongol di webpage anda, sebelum meng-click hasil. Biasanya pemakai akan meng-click didalam hasil pencarian (search result) kalau hasil itu mempunyai snippet. Kalau anda tidak mau Google mengeluarkan snippet dihalaman anda, pakailah tag dibawah ini:
""
Ingat: menghapus snippet juga akan menghapus cache memori halaman.
Catatan: Jika Anda rasa permintaan Anda darurat dan tidak bisa menunggu sampai waktu berikutnya
Google menelusuri situs Anda, gunakan sistem penghapus URL otomatis kami. Agar proses otomatis ini dapat bekerja, webmaster Anda harus terlebih dahulu menyisipkan tag-tag meta yang diperlukan pada kode HTML dari halaman yang dimaksud.
Hapus halaman-halaman yang sudah di-cache
Google menyimpan teks dari kebanyakan dokumen-dokumen yang dirangkaknya ke dalam cache. Dengan begini, versi halaman web yand diarsip, atau di-"cache", dapat diperlihatkan kepada pengunjungpengunjung situs anda apabila halaman yang sebelumnya tidak tersedia lagi (disebabkan oleh kegagalan sementara dari halaman di jaringan server). Halaman yang di-cache terlihat kepada pengunjungpengunjung persis seperti waktu Google merangkaknya. Halaman yang di-cache ini juga mencantum pesan (di bagian atas halaman) untuk menunjukkan bahwa halaman ini adalah versi yand di-cache. Bila anda
ingin menghindarkan semua robot dari mengarsip isi situs anda, gunakan meta tag NOARCHIVE. Tempatkan tag ini di bagian > dari halaman-halaman anda sebagai berikut:
""
Bila anda ingin memperbolehkan robot-robot pendaftar lain untuk mengarsip isi halaman anda, menghindarkan robot-robot Google saja untuk menyimpan halaman itu, gunakan tag berikut:
"““"
Perhatian: tag ini hanya menhapus kaitan yand di-"cache" di dalam halaman berikut. Google akan terus mengindeks halaman ini dan menampilkan sebagian kecil.
Catatan: Jika Anda rasa permintaan Anda darurat dan tidak bisa menunggu sampai waktu berikutnya Google menelusuri situs Anda, gunakan sistem penghapus URL otomatis kami. Agar proses otomatis ini dapat bekerja, webmaster Anda harus terlebih dahulu menyisipkan tag-tag meta yang diperlukan pada kode HTML dari halaman yang dimaksud. Hapus link mati (sudah tak berlaku)Google memperbarui semua indeks secara otomatis. Bila kami merangkak jaringan situs, kami menemukan halaman-halaman baru, menghapus kaitan-kaitan yang mati, dan memperbarui kaitan-kaitan secara otomatis. Kaitan-kaitan yang lama sekarang pasti akan "menghilang" dari indeks kami dalam rangkakan kami yang berikut. Catatan: Jika Anda rasa permintaan Anda darurat dan tidak bisa menunggu sampai waktu berikutnya Google menelusuri situs Anda, gunakan sistem penghapus URL otomatis kami. Kami akan menerima permintaan penghapusan dari Anda hanya jika halaman tersebut sudah tidak ada lagi di internet.
Hapus gambar dari Pencarian Gambar-nya Google
Bila anda ingin sebuah gambar untuk dihapus dari indeks gambar Google, kami membutuhkan partisipasi dari webmaster situs. Webmaster halaman ini harus menambahkan file yang dinamakan robots.txt ke dalam server root. (Bila anda tidak dapat menambahkan file tersebut di server root, anda dapat memasukkannya ke tingkat direktori. Contoh: Bila situs anda dinamakan www.yoursite.com/images/dogs.jpg dan anda tidak ingin Google mencakup gambar dogs.jpg di dalam situs anda, anda harus membuat halaman yang dinamakan www.yoursite.com/robots.txt dan dalam halaman ini anda harus menempatkan teks sebagai berikut:
User-Agent: Googlebot-Image
Disallow: /images/dogs.jpg
Untuk menghapus semua gambar di dalam situs anda dari indeks kami, tempatkan file robots.txt di server root anda sebagai berikut:
User-Agent: Googlebot-Image
Disallow: /
Setelah webmaster menambahkan file ini, harap menginggalkan pesan kepada kami di
googlebot@google.com dan menyatakan perubahan dan lokasi dari file tersebut. Kami akan menghapus gambar berikut dalam 48 jam. Bila anda membutuhkan informasi lebih tentang file robots.txt and cara menggunakannya, harap melihat
http://www.google.com/intl/id/webmasters/3.html#B3.
Minggu, 28 November 2010
Mengenal Google secara Mendalam ( Bagian 1)
09.31
Technology
0 komentar:
Posting Komentar